Nobar Indonesia Vs Uzbekistan di Lapangan Banteng Berlangsung Meriah
access_time Senin, 29 April 2024 22:18 WIB
remove_red_eye 18091
person Reporter : Folmer
person Editor : Erikyanri Maulana
Ribuan warga memadati area nonton bareng (Nobar) Semifinal AFC Asian Cup U-23
yang mempertandingkan Tim Nasional (Timnas) Indonesia melawan Uzbekistan, di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Senin (29/4) malam.Harapannya Indonesia menang dengan skor 2-1
Ribuan warga dari berbagai daerah tampak mulai mendatangi Lapangan Banteng sejak pukul 18.30 WIB. Untuk memanjakan warga yang datang, Pemprov DKI Jakarta menyiapkan tiga layar besar untuk acara nobar kali ini.
Sementara, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono tiba di lokasi nobar sekitar pukul 19.25 WIB dan langsung menyapa ribuan warga Jakarta.
Dishub DKI Sediakan Layanan Shuttle Bus ke Lokasi Nobar Timnas Indonesia di Lapangan Banteng"Persiapan (Nobar) berlangsung semalam saja. Ternyata, antusias masyarakat sangat banyak untuk hadir menonton berasama di Lapangan Banteng," ujarnya.
Heru berharap timnas U-23 Indonesia dapat memenangi laga semifinal melawan Uzbekistan.
"Harapannya Indonesia menang dengan skor 2-1," tandasnya.